Masih belum berhenti sampai di situ, nasib apes kembali dialami Quartararo saat ia ingin mencoba menyalip Zarco.
Di momen krusial itu, Quartararo hampir terpeleset dan memaksa ia melebar dan masuk ke area long lap penalty yang kemudian dihitung sebagai aksi memotong jalur oleh Race Director.
3 second time penalty for @FabioQ20! ????The Frenchman loses 3rd place to @jackmilleraus! ????#CatalanGP ???? pic.twitter.com/mKwjIh2rwV
— MotoGP™???? (@MotoGP) June 6, 2021
Imbasnya, meski Quartararo berhasil finis di posisi ketiga, ia harus mendapat hukuman penalti tambahan 3 detik yang membuat posisinya turun di peringkat keempat.
Alhasil, Quartararo pun harus pulang dari MotoGP Catalunya 2021 dengan tangan hampa.
Posisi Quartararo di klasemen MotoGP 2021 pun kini semakin terancam oleh Johann Zarco.
Meski El Diablo masih di puncak, tetapi ia kini cuma berjarak 17 poin dari Zarco yang menghuni peringkat kedua.