Pasalnya, KTM Tech3 sebelumnya telah mengonfirmasi kedatangan pembalap Moto2, Remy Gardner untuk MotoGP 2022.
Artinya hanya tinggal tersisa satu slot pembalap di KTM Tech3.
Posisi Petrucci yang paling tidak aman, karena ia tergolong pembalap berumur ketimbang Iker Lecuona yang baru debut MotoGP di tahun 2020.
Namun di sisi lain, baik Petrucci dan Lecuona sama-sama tidak bisa bersantai, sebab KTM Tech3 juga dihubungkan dengan pembalap Moto2 lainnya, Raul Fernandez.
Baca Juga: Marc Marquez Akhirnya Bisa Tidur Nyenyak Meski Gagal Total di MotoGP Catalunya 2021
Danilo Petrucci sendiri sudah paham posisinya tidak aman, ia masih berharap bisa dipertahankan KTM Tech3. Namun di samping itu ia telah terbesit pikiran untuk membelot ke ajang WSBK (World Superbike).
"Saya belum berbicara dengan siapapun (tentang kontrak). Tentu saya punya tujuan, yaitu tetap lanjut dengan KTM, tapi tidak menutup kemungkinan saya akan beralih ke WSBK (World Superbike)," kata Danilo Petrucci dikutip adari Corse di Moto.
"Saya belum begitu memikirkannya, tetapi saya masih sangat berharap bisa bertahan di MotoGP," ucap pembalap 30 tahun itu melanjutkan.
Di MotoGP 2021, Danilo Petrucci belum bisa memberikan sumbangsih podium untuk KTM Tech3. Eks Ducati itu sudah dua kali crash, tiga kali finis di luar 10 besar. Hasil terbaiknya adalah finis kelima pada MotoGP Prancis 2021.