Find Us On Social Media :

Olimpiade Tokyo 2020 - Tak Disangka! Tunggal Putri Nomor Satu Malaysia Nyaris Pensiun Dini Gara-gara Hal Ini

Pebulu tangkis tunggal putri Malaysia, Soniia Cheah.

SportFEAT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Malaysia Soniia Cheah ternyata sempat mengalami masa sulit dalam kariernya karena cedera parah.

Pesta olahraga terbesar di dunia Olimpiade Tokyo 2020 akan segera bergulir mulai Juli-Agustus mendatang.

Sebagian besar atlet dari beberapa negara yang tampil di Olimpiade Tokyo 2020 juga telah memastikan tempatnya tak terkecuali Soniia Cheah.

Soniia Cheah merupakan pebulu tangkis tunggal putri yang mewakili Malaysia.

 Baca Juga: Demi Olimpiade Tokyo 2020, Greysia/Apriyani Latihan Khusus Latih Tanding Ganda Putra

Soniia Cheah juga menjadi satu-satunya wakil tunggal putri Negeri Jiran di Olimpiade Tokyo 2020 mendatang.

Di balik keberhasilannya tampil di Olimpiade Tokyo 2020, pemain berusia 28 tahun itu ternyata sempat memiliki kenangan buruk.

Soniia Cheah pernah mengalami cedera parah saat bertanding di level junior delapan tahun silam.

Tunggal putri nomor satu Malaysia itu pun mengenang momen sulit tersebut dimana dirinya tak bisa berjalan dengan normal.

Ia bahkan harus membutuhkan bantuan kursi roda selama kurang lebih setengah tahun lamanya yang hampir menghacurkan impian mentas di Olimpiade.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2021 - Anak Asuh Legenda Bulu Tangkis Indonesia Bikin Skuad Bulu Tangkis Malaysia Berapi-api

"Cedera itu memaksaku untuk menjalani serangkaian operasi dan yang paling menyakitkan dia menderita komplikasi dan infeksi bakteri setelah operasi.

“Saya harus menggunakan kursi roda selama enam bulan setelah operasi," lanjut Soniia dalam unggahan Instagram pribadinya, seperti dikutip SportFeat.com dari Harian Metro.

Soniia Cheah juga menceritakan cedera parah yang dialaminya membuat keluarga khawatir dan meminta pemain kelahiran 19 Juni 1993 itu untuk pensiun.

Akan tetapi, Soniia Cheah tak menyerah dan ingin membuktikan bahwa dirinya belum habis.

Usahanya itu akhirnya tak mengkhianati hasil dan pada akhirnya Soniia Cheah memastikan satu tempat di Olimpiade Tokyo 2020.

"Keluarga saya bertanya apakah saya ingin terus bermain bulu tangkis atau tidak. Saya menjawab, saya masih ingin bermain dan akan mencoba.

"Kalau tidak berusaha pasti saya akan menyesal seumur hidup. Hari ini saya senang, mimpi saya berlaga di olimpiade menjadi kenyataan," pungkasnya.

Soniia Cheah sendiri bukanlah satu-satunya pebulu tangkis Malaysia yang akan tampil di Negeri Sakura.

Selain dirinya masih ada Lee Zii Jia (tunggal putra), Aaron Chia/Soh Wooi Yik (ganda putra), Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean (ganda putri) dan Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (ganda campuran).