Find Us On Social Media :

Rival Abadi dari Malaysia Menyesal, Rencana Main Bareng Markis Kido Batal Terwujud

Markis Kido meninggal dunia di lapangan

SportFEAT.com – Rival abadi dari Malaysia, Tan Boon Heong gagal mewujudkan rencana bermain bulu tangkis bersama Markis Kido.

Kabar meninggalnya mantan pemain ganda putra Indonesia, Markis Kido memberikan duka mendalam bagi persaudaraan di dunia bulu tangkis.

Salah satunya adalah sang rival abadi dari Malaysia, Tan Boon Heong dan Koo Kien Keat.

Koo Kien Keat/Tan Boon Heong merupakan salah satu rival terberat Markis Kido/Hendra Setiawan di 2006 hingga 2010.

Baca Juga: Ternyata Ini Alasan PBSI Pasang Pemain Muda untuk Lawan di Simulasi Olimpiade Tokyo 2020

Bersama dengan Cai Yun/Fu Hai Feng (China) dan Jung Jae-sung/Lee Yong-dae (Korea Selatan), keempat pasangan ini dianggap sebagai "Fantastic Four" di nomor ganda putra di era mereka.

Boon Heong mengaku terkejut mendengar kabar meninggalnya Markis Kido yang diduga akibat serangan jantung.

Pebulu tangkis yang memiliki julukan pukulan smes terkuat di bumi ini sampai bengong saking terpukulnya mendapat kabar tak mengenakan itu.