Find Us On Social Media :

Olimpiade Tokyo 2020 - Pelatih Singapura Kalang Kabut Pemainnya Satu Grup dengan Jonatan Christie

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie.

SportFEAT.com - Pelatih tunggal putra Singapura kalang kabut usai mengetahui pemain andalannya, Loh Kean Yew berada satu grup dengan tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie di Olimpiade Tokyo 2020.

Hasil drawing bulu tangkis di Olimpiade Tokyo 2020 telah dirilis.

Di nomor tunggal putra, dua andalan Indonesia menghuni grup yang cukup berbeda kondisinya.

Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie adalah dua tunggal putra Indonesia yang akan tampil di Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Tim Bulu Tangkis Indonesia Telah Tiba di Jepang, Pengalaman Pertama Jalani Tes Saliva

Anthony Ginting menempati Grup J, dan bisa dikatakan cenderung mudah.

Ginting tergabung bersama dua pemain non unggulan, Gergely Krausz asal Hungaria dan Sergey Sirant dari Rusia.

Sedangkan Jonatan Christie, sedikit lebih tricky.