Find Us On Social Media :

Begini Respon Andrea Dovizioso soal Keputusan Hengkang Maverick Vinales dari Yamaha

Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales.

Vinales menyebut langkah tersebut diambil lantaran dirinya sudah tak merasa nyaman dengan pabrikan asal Iwata, Jepang itu.

Keputusan hengkang yang diambil Vinales tersebut ternyata berhasil menyita perhatian berbagai pihak tak terkecuali Andrea Dovizioso.

Mantan pembalap Ducati itu mengatakan bahwa dirinya bisa memahami keputusan yang diambil Vinales.

Baca Juga: Andrea Dovizioso Tak Sudi Disebut Pensiunan, Ajukan Syarat Begini untuk Tim yang Mau Merekrutnya

Namun demikian, Dovi-sapaan akrabnya, menilai langkah yang diambil Vinales terlalu ekstrem.

"Maverick (Vinales) telah mengambil keputusan ekstrem. Saya dapat memahaminya, karena ketika dia melakukannya berarti dia sudah tidak lagi percaya dengan situasinya (di Yamaha)," kata Dovizioso dilansir dari GPOne.com.

"Tetapi, di saat yang sama, kita dapat melihat bahwa dia percaya pada apa yang dilakukannya, mengingat dia berani meninggalkan banyak uang (karena memutus kontraknya dengan Yamaha)."

Sekadar informasi, selama semusim Maverick Vinales mendapat bayaran sebesar 8 juta dolar AS (setara Rp115,9 miliar).

Itu menempatkannya menjadi pembalap ketiga dengan bayara tertinggi di MotoGP.