Sebelumnya sang ayah marah dengan fasilitas yang diberikan Pemerintah Taiwan terhadap putrinya.
Ia meluapkan kekecewaannya pada media setempat di Taiwan.
"Jika tidak bisa mengatur kelas bisnis, tolong setidaknya beritahu kami terlebih dahulu sehingga kami dapat mengatur perjalanan sendiri," kata Tai Nan Kai dikutip Sportfeat dari Badminton Planet.
"Daripada seperti itu, mengetahuinya baru ketika pemain akan naik pesawat," cetusnya.
Tak ingin membuat situasi semakin runyam, pemerintah Taiwan yang diwakili langsung oleh sang Presiden, Tsai Ing-wen, meminta maaf.
Tsai Ing-wen menyampaikan rasa bersalah dan berjanji akan menebusnya kesalahannya tersebut.
Ia pun meminta jajarannya untuk langsung bergegas ke Jepang.
Teranyar, Tai Tzu-ying diberikan fasilitas menginap hotel berbintang dekat dengan kampung atlet.