Find Us On Social Media :

Valentino Rossi Tolak Mentah-mentah Maverick Vinales Jadi Pembalap VR46 Gegara Tak Penuhi Kriteria Ini

Valentino Rossi dan Maverick Vinales ketika satu tim di Monster Energy Yamaha MotoGP

Vinales yang akan cabut dari Monster Energy Yamaha pada akhir MotoGP 2021 memiliki peluang bergabung dengan tim VR46 ataupun Aprilia musim mendatang.

Akan tetapi, Rossi justru menolak mentah-mentah isu Vinales yang akan membalap untuk timnya.

Baca Juga: MotoGP Styria 2021 – Jagoan Suzuki Temukan Celah Menaklukkan Kandang KTM

Juara dunia sembilan kali itu mengakui bahwa Vinales memang pembalap hebat, tapi ia tak memenuhi kriteria karena bukanlah alumni Akademi VR46.

“Kami sangat menyukai Maverick karena dia adalah pembalap papan atas,” ucap Valentino Rossi dilansir SportFEAT.com dari Motorsport.com.

“Saya memiliki hubungan yang baik dengannya ketika kami menjadi rekan satu tim, ada banyak rasa hormat di antara kami.”

Baca Juga: MotoGP Styria 2021 – Fabio Quartararo Mulai Rasakan Mimpi Buruk Tampil di Medan Kekuasaan Ducati

“Tetapi kami berpikir untuk membuat tim ini menjadi pembalap Akademi VR46 dan ini adalah program kami,” sambung Rossi.

Selain berbicara soal pembalap di timnya, Rossi juga membahas soal sponsor utama tim balapnya yakni Aramco.

Hubungan VR46 dengan perusahaan minyak asal Arab Saudi masih belum menemui titik temu.