Find Us On Social Media :

Senggol Rookie Ganas Ducati dan Sang Juara Dunia, Begini Respon Fabio Quartararo soal Drama MotoGP Styria 2021

Dari kiri ke kanan, Joan Mir (Suzuki Ecstar), Jorge Martin (Pramac Racing), dan Fabio Quartararo), berpose usai merebut podium MotoGP Styria 2021, di Red Bull Ring, Minggu (8/8/2021).

Rider berjulukan El Diablo alias Si Iblis itu cukup puas dengan hasil perlombaan MotoGP Styria 2021.

"Rasanya sangat enak, karena ketika ada bendera merah itu sulit, meskipun itu bukan tabrakan besar. Saya melakukan overtake yang mengesankan di Race 1, Turn 6," kata Quartararo.

"Saya sedikit berada di limit dan untuk mengulanginya sangat sulit. Saya tahu bahwa Jack Miller sangat cepat. Saya sangat bagus dalam pengereman di Tikungan 3," tandasnya.

Baca Juga: Ternyata Ada Orang Dalam KTM Tech 3 yang Sesalkan Pengumuman Prematur Raul Fernandez

Bagi Quartararo, podium ini sangat berarti dalam persaingan merebut titel juara dunia MotoGP 2021.

Pria 22 tahun itu juga merasa diuntungkan dengan kemenangan rookie ganas Ducati Jorge Martin dan kegagalan sang juara dunia Joan Mir yang gagal naik podium teratas.

"Saya tahu bahwa itu adalah poin yang bagus untuk menyalip jika saya diberi kemungkinan itu. Tujuannya adalah untuk finis di podium, dan kami berhasil!," tutur Quartararo, dikutip Sportfeat dari laman Yamahamotogp.com.

"Saya sangat senang untuk Jorge Martin, dan sebagai bonus dia mengambil beberapa poin dari Joan Mir.