Find Us On Social Media :

Cabut dari Yamaha, Maverick Vinales Sumringah meski Harus Jatuh Bangun Bersama Aprilia

Maverick Vinales saat berlaga pada MotoGP Aragon 2021. (Photo by LLUIS GENE / AFP)(LLUIS GENE)

SportFEAT.com – Maverick Vinales mengaku senang memulai perjalanan baru bersama Aprilia dan cabut dari Yamaha di pertengahan MotoGP 2021.

Maverick Vinales menjadi salah satu pembalap yang menjadi sorotan di MotoGP 2021.

Vinales berhasil menarik perhatian setelah merebut kemenangan pembuka di MotoGP Qatar 2021 bersama Monster Energy Yamaha.

Namun, penampilannya merosot tajam dalam beberapa seri selanjutnya dan hubungannya dengan tim pabrikan Yamaha berjalan tidak harmonis.

Pembalap berjulukan Top Gun bahkan memberikan pengumuman kontroversial mengakhiri kontrak setahun lebih cepat dengan Yamaha pada akhir MotoGP 2021 mendatang pada Juni lalu.

Baca Juga: Berkat Cermati Fabio Quartararo, Andrea Dovizioso Mampu Jinakkan Motor Yamaha

Puncaknya, pabrikan Iwata dan Vinales akhirnya sepakat cerai prematur usai pembalap Spanyol itu diduga mencoba merusak mesin motor YZR-M1 saat balapan MotoGP Styria 2021.

Tak perlu menganggur terlalu lama, pembalap asal Spanyol itu akhirnya memilih bergabung bersama Aprilia.

Kepindahannya ke pabrikan Noale sempat mendapatkan peringatan dari berbagai pihak, pasalnya Vinales pindah ke tim yang memiliki kualitas jauh dibawah Yamaha.