SportFEAT.COM - Marco Melandri menceritakan kekuatan terbesar yang dimiliki Valentino Rossi yang membuatnya menjadi salah satu pembalap tersukses di MotoGP.
Valentino Rossi dipastikan tidak akan tampil di MotoGP 2022 setelah memutuskan pensiun di akhir musim ini.
Rider berjulukan The Doctor tersebut mengakhiri perjalanan karier di dunia balap yang telah dilaluinya dalam 26 tahun terakhir.
Lebih dari seperempat abad mentas di dunia adu balap, Rossi telah memenangi banyak gelar bergengsi.
Baca Juga: RNF Yamaha Jadi Sasaran Kritikan Pedas Nekat Datangkan Pembalap Kontroversial di MotoGP 2022
Rossi juga menjadi salah satu pembalap tersukses karena telah mempunyai gelar di setiap kelas yang diikutinya.
Jika ditotal, pria 42 tahun tersebut telah memenangi sembilan gelar juara dunia di empat kelas berbeda.
Rentetan gelar yang dikoleksi Valentino Rossi tersebut membuat dirinya masuk buku sejarah.