Find Us On Social Media :

3 Pembalap yang Berpengaruh dalam Karier Casey Stoner, Valentino Rossi Masuk Daftar?

Strategi Honda ambil pembalap bintang (dari kiri ke kanan) Andrea Dovizioso, Casey Stoner, dan Dani Pedrosa satu tim Repsol Honda

"Meski saya tak ingin disalahpahami, saya tidak pernah bisa melihat data rekan setim saya untuk mengetahui bagaimana cara bisa lebih cepat.

“Dengan Dani, lagi tanpa mengurangi rasa hormat, saya bisa melihat apa yang dia mampu lakukan di beberapa bagian trek," lanjut eks rider Honda itu.

"Dengan motor yang sama, dia benar-benar bisa menghancurkan saya. Dan Anda seperti, ‘oke, apa yang dia lakukan, apa yang dia lakukan secara berbeda?'"

Baca Juga: Gegara 2 Hal Ini, Johann Zarco Tetap Girang meski Gagal Juara Dunia MotoGP 2021

Meski begitu, Casey Stoner mengatakan bahwa dirinya tak sepenuhnya mencontek data balap Dani Pedrosa.

"Saya tidak meniru set-up-nya karena saya saya memiliki pengaturan sendiri," tutur Stoner lagi.

"Tetapi terkadang dia menyerang sesuatu dengan sedikit berbeda dan saya dapat belajar banyak dari situ.

"Dan hal tersebut memberi saya lebih banyak kekuatan, karena saya punya referensi untuk mengatasi kelemahan saya," pungkas Stoner.