Find Us On Social Media :

Tanggapan Praveen/Melati usai Dicoret dari Pelatnas PBSI 2022, Janji Perkuat Komitmen

Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, menghadapi Zheng Siwei/Huang Yaqiong dari China pada final French Open 2019 di Stade de Coubertin, Paris, Minggu (27/10/2019).

SportFEAT.com - Praveen/Melati siap menghadapi tantangan baru usai tak lagi jadi pemain pelatnas PBSI 2022, begini janji mereka.

Ganda campuran peringkat lima dunia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti resmi dicoret dari pelatnas PBSI 2022.

Dalam SK Promosi dan Degradasi PBSI tahun ini, tak ada nama Praveen/Melati lagi dalam daftar peamin naungan pelatnas Cipayung.

Keputusan tersebut dibuat setelah mempertimbangkan hasil performa Praveen/Melati dalam satu tahun belakang.

Baca Juga: Praveen/Melati Didegradasi dari Pelatnas, PB Djarum Langsung Siapkan Program Khusus

Sejak jadi jawara All Englan 2020, Praveen/Melati memang belum berhasil kembali naik podium tertinggi.

Di beberapa turnamen, penampilan mereka juga tampak menurun.

Setelah didegradasi dari pelatnas, Praveen/Melati menyadari performa mereka tengah terus disorot.

Kendati demikian, Praveen/Melati masih memegang asa mereka untuk bangkit.

Keduanya tetap berlatih intensif bersama tim PB Djarum di GOR Djarum Jakarta sejak awal tahun ini.