Find Us On Social Media :

Bos Honda Masih Berandai-andai: Kalau Marc Marquez Tak Cedera, Kami Sudah Juara Dunia 2 Kali

Marc Marquez berhasil menang di MotoGP Jerman 2021, Alberto Puig sebut masalah Honda belum terselesaikan

SportFEAT.com - Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig masih mengungkit harapan kalau saja Marc Marquez tak mengalami cedera, mungkin timnya sudah juara dunia dua tahun terakhir.

Tim Repsol Honda belum lama menggelar presentasi tim dalam menyambut kompetisi MotoGP 2022, pada Selasa (8/2/2022).

Dalam presentasi tersebut, Repsol Honda memperkenalkan livery baru dan baju balap desain baru untuk kedua pembalap mereka, Marc Marquez dan Pol Espargaro.

Selain perkenalan livery baru, Repsol Honda juga berbagai tentang tujuan dan visi misi mereka di musim ini.

Baca Juga: Target Marc Marquez Kembali Jadi Juara Dunia di MotoGP 2022, tapi...

Termasuk sang manajer tim, Alberto Puig.

Dalam sesi tersebut, Alberto Puig membahas kondisi Marc Marquez.

Ia juga mengabarkan kondisi cedera Marquez.

Puig menilai bahwa cedera Marquez pada 2020 adalah satu-satunya hambatan besar bagi pembalap 28 tahun itu untuk meraih gelar juara.

Puig juga percaya diri dan menganggap bahwa kalau saja Marquez tidak mengalami cedera fatal tersebut, dua gelar juara dunia sudah ada dalam lemarin trofi Honda.