Find Us On Social Media :

Jadwal Kejuaraan Asia 2022 - 13 Wakil Indonesia Main, 2 Tunggal Putri Sudah Ditunggu Unggulan Menyeramkan

Putri Kusuma Wardani saat tampil di babak pertama Kejuaraan Asia 2022, di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Rabu (27/4/2022).

SportFEAT.com - Jadwal Kejuaraan Asia 2022 hari ini akan memainkan babak kedua alias 16 besar, 12 wakil Indonesia akan tampil.

Sebanyak 13 wakil Indonesia akan melanjutkan perjuangan mereka di babak 16 besar Kejuaraan Asia 2022 hari ini, Kamis (28/4/2022).

Dari 12 wakil itu, dua diantaranya adalah pemain tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani dan Komang Ayu Cahya Dewi.

Putri KW, begitu ia akrab dipanggil, dan Komang Ayu kemarin telah membuat kejutan besar di babak pertama Kejuaraan Asia 2022.

Baca Juga: Kejuaraan Asia 2022 - Deretan Kemenangan Mengejutkan Wakil Indonesia, Sejumlah Unggulan Langsung Angkat Koper

Mereka kompak menang atas wakil yang lebih diunggulkan atas mereka.

Putri KW (rank 61) mengandaskan Kim Ga-eun asal Korea Selatan yang berperingkat 18 dunia.

Sedangkan Komang Ayu, yang masih duduk di peringkat 317 dunia, sukses menumbangkan Han Yue asal China yang bertengger di peringkat 24 dunia.

Setelah sama-sama menuai kejutan, hari ini Putri KW dan Komang Ayu sudah harus dihadapkan tantangan berat.

Mereka akan sama-sama ditunggu lawan unggulan yang cukup 'menyeramkan'.