Find Us On Social Media :

Jadwal Kejuaraan Asia 2022 - 13 Wakil Indonesia Main, 2 Tunggal Putri Sudah Ditunggu Unggulan Menyeramkan

Putri Kusuma Wardani saat tampil di babak pertama Kejuaraan Asia 2022, di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Rabu (27/4/2022).

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Lolos dari Lubang Jarum, Shesar Akhirnya Pulangkan Wakil Taiwan

Putri KW hari ini akan melawan unggulan enam asal Thailand, Pornpawee Chochuwong yang baru saja menjadi runner-up Korea Open 2022.

Sedangkan Komang Ayu akan berjumpa unggulan kedua sekaligus tunggal putri terbaik Jepang, Akane Yamaguchi.

Bagi Putri KW maupun Komang Ayu, pertemuan melawan mereka hari ini akan jadi pertemuan perdana dalam rekor head to head.

Sementara itu di sektor lain, tunggal putra Indonesia masih komplit.

Hari ini, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito dan Chico Aura Dwi Wardoyo akan kembali berlaga.

Di ganda putra menyisakan 3 wakil, ganda putri menyisakan 1 wakil sementara ganda campuran ada 3 wakil.

Baca Juga: Rekap Kejuaraan Asia 2022 - Ginting Lengkapi Kemenangan Wakil Indonesia, Gregoria Kalah Nyesek

Berikut perkiraan jam main wakil Indonesia sekaligus jadwal Kejuaraan Asia 2022 di babak 16 besar, Kamis (28/4/2022).