Pengembalian yang melebar dari Aaron membuat Pram/Yere menutup gim pertama dengan skor 23-21.
Menjalani gim kedua, tempo permainan sedikit menurun dibanding sebelumnya.
Pram/Yere sempat unggul 5-1 atas Aaron/Chia.
Pram/Yere bahkan mampu menambah keunggulan menjadi 9-3.
Paruh pertama gim kedua ditutup Pram/Yere dengan skor 11-6.
Usai interval Aaron/Chia masih belum keluar dari tekanan-tekanan yang diberikan oleh Pram/Yere.
Bola-bola depan menyumbang banyak poin bagi Pram/Yere.
Pram/Yere kembali di atas angin usai adu drive menambah skor menjadi 19-9.
Pram/Yere akhirnya memastikan kemenangannya atas Aaron/Chia dengan skor 21-10.