Find Us On Social Media :

SEA Games 2021 - Gregoria Mariska Buka Suara soal Penyebab Kekalahan dari Tunggal Putri Thailand Peringkat 21 Dunia

Aksi tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung pada babak pertama SEA Games 2021 Vietnam, Kamis (19/5/2022)

SportFEAT.com – Gregoria Mariska Tunjung gagal tembus laga final SEA Games 2021 usai langkahnya terhenti di babak semifinal.

Tunggal putri nomor satu Indonesia itu takluk dari Phittayaporn Chaiwan dari Thailand dengan dua gim langsung di pertandingan yang digelar Sabtu (21/5/2022) siang kemarin.

Bermain di Bac Giang Gymnasium, Vietnam, Gregoria Mariska telan kekalahan dari Phittayaporn dengan dua gim langsung, 18-21, 15-21 dengan 34 menit saja.

Di laga kemarin, Gregoria Mariska Tunjung memang tampil kurang maksimal.

Tunggal putri berusia 22 tahun itu sempat memberikan perlawanan yang alot di gim pertama dengan mampu mengimbangi kedudukan hingga skor 5-5.

Baca Juga: SEA Games 2021 - Faktor Ini Jadi Biang Kerok Putri KW Tumbang dari Wakil Thailand dan Gagal Sumbang Medali Emas Buat Indonesia

 

Sayangnya, hal itu tak berlangsung lama.

Perlahan, Gregoria Mariska terjebak ke dalam tekanan yang diberikan Phittayaporn Chaiwan di gim yang pertama.

Memasuki gim kedua, situasi pertandingan tak jauh berbeda.