Find Us On Social Media :

Andrea Dovizioso: Jangan Sampai Yamaha Ketularan Repsol Honda

Pembalap RNF Yamaha, Andrea Dovizioso.

SportFEAT.com - Andrea Dovizioso berharap Yamaha jangan sampai meniru Honda yang terpaku pada satu pembalap.

Andrea Dovizioso mulai berasumsi bahwa apa yang terjadi di Yamaha tampak seperti apa yang telah terjadi di kubu Honda.

Yamaha hanya memiliki satu pembalap yang cepat, yang dijadikan acuan, yakni Fabio Quartararo.

Fenomena yang hampir mirip dengan Repsol Honda dan Marc Marquez.

Baca Juga: Ungguli Malaysia, Indonesia Finis 3 Besar di Klasemen Akhir Medali SEA Games 2021

Di paruh pertama musim MotoGP 2022, Yamaha memang hanya bisa mengnadalkan Fabio Quartararo.

Andrea Dovizioso sendiri mengawali musim dengan sangat buruk.

Dovizioso yang memperkuat RNF Yamaha, hanya bisa mengumpulkan 8 poin.

Pembalap 35 tahun asal Italia itu masih tertahan di peringkat ke-20 klasemen MotoGP 2022.

Pun demikian dengan rekan setimnya Darryn Binder serta rekan setim Quartararom Franco Morbidelli. Semua belum ada yang mencicipi podium.