Find Us On Social Media :

Tak Kunjung Juara, Ganda Putra Nomor Satu Malaysia Akan Dipisah?

Ganda putra Malaysia. Aaron Chia/Soh Wooi Yik saat tampil di Indonesia Masters 2021, November 2021.

SportFEAT.com - Muncul rumor ganda putra nomor satu Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dipisah akibat tak kunjung juara setelah berpasangan selama lima tahun.

Kegagalan demi kegagalan yang didapat ganda putra nomor satu Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik membuat mereka terus dipernincangkan.

Pasangan ganda putra peringkat 6 dunia itu terus terpojokkan akibat belum juga meraih gelar juara BWF atau turnamen Terbuka internasional lainnya sejak dipasangkan pada 2017 silam.

Padahal, Aaron Chia/Soh Wooi Yik sudah cukup lama nangkring di jajaran ganda putra 10 besar dunia.

Baca Juga: Wejangan Legenda Bulu Tangkis Malaysia untuk Lee Zii Jia, Begini Katanya

Setidaknya dalam 3 tahun terakhir, mereka selalu menjadi tulang punggung ganda putra Malaysia.

Namun, prestasi Chia/Soh paling mentok di ajang BWF adalah menjadi runner-up.

Di turnamen level bawah sekalipun, Chia/Soh belum pernah mencicipi gelar juara.

Chia/Soh memang meraih medali emas SEA Games 2019 dan medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020.

Namun jika belum mencicipi gelar juara BWF, tidak afdol rasanya merasakan peringkat 6 besar dunia.