SportFEAT.COM - Anthony Sinisuka Ginting sudah menyiapkan strategi untuk mengalahkan Kunlavut Vitidsarn di babak pertama Indonesia Masters 2022.
Pecinta bulu tangkis Tanah Air tak lama akan disuguhi turnamen kelas dunia bertajuk Indonesia Masters 2022.
Indonesia Masters 2022 menurut jadwal berlangsung pada 7-12 Juni mendatang di Istora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Tim Merah Putih sendiri mengirimkan 30 wakil pada turnamen BWF berlevel 500 tersebut.
Baca Juga: Begini Siasat Petinggi PBSI yang Mulai Ketar-ketir dengan Ancaman India
Salah satu yang bakal tampil adalah tunggal putra nomor satu Tanah Air, Anthony Sinisuka Ginting.
Di babak pertama Indonesia Masters 2022, Anthony Ginting akan berjumpa dengan tunggal putra Thailand Kunlavut Vitidsarn.
Meski unggul secara peringkat, Anthony Ginting rupanya kalah dalam rekor pertemuan melawan Si Bocah Ajaib Thailand tersebut.
Dari tiga duel yang pernah tersaji, pemain ranking enam dunia itu tercatat baru mengemas satu kemenangan.