SportFEAT.com - Jatuh untuk kedua kalinya di MotoGP Italia 2022, Enea Bastianini tetap jadi unggulan raih gelar juara dunia dalam penilaian Dani Pedrosa dan Max Biaggi.
Sayangnya MotoGP Italia 2022 tak berakhir manis bagi pembalap Gresini, Enea Bastianini.
Datang ke Sirkuit Mugello dengan membawa kemenangan di MotoGP Prancis 2022, Bastianini justru tersungkur dihadapan kandangnya sendiri.
Bestia, sapaan akrabnya sebenarnya memulai balapan di akhir kemarin dengan impresif.
Memulai balapan dari posisi kesepuluh, pembalap berusia 24 mampu langsung menembus rombongan pembalap tengah.
Baca Juga: Efek Yamaha Ditinggal RNF, Toprak Razgatlioglu Batal Pindah ke MotoGP
Bastianini bahkan sempat berada di posisi keenam di belakang Aleix Espargaro.
Sayangnya situasi tersebut menjadi awal bencana bagi Enea Bastianini.
Bastianini yang berniat melakuka slipstream malah tak bisa mengendalikan motor akibat tersedot angin yang dihasilkan Aleix Espargaro.