Find Us On Social Media :

Rexy Mainaky Geregetan dengan Kelemahan Terbesar 2 Ganda Putra Malaysia Jelang Turnamen Krusial

Ganda putra Malaysia. Aaron Chia/Soh Wooi Yik saat tampil di Indonesia Masters 2021, November 2021.

SportFEAT.com - Rexy Mainaky geregetan dua ganda putra Malaysia masih belum mampu mengatasi kelemahan terbesar padahal turnamen krusial sudah dekat.

Rexy Mainaky masih terus berupaya mengatrol ganda putra terbaik Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik untuk segera memecah kebuntuan mereka dengan gelar juara.

Namun upaya Rexy Mainaky masih terus mendapat cobaan.

Setelah kegagalan di Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022, Rexy Mainaky menyimpulkan satu kelemahan terbesar Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Baca Juga: Yeremia Cedera, Fajar/Rian Jadi Ujung Tombak Ganda Putra Indonesia Menuju Olimpiade Paris 2024

Legenda bulu tangkis Indonesia itu menilai bahwa Aaron Chia/Soh Wooi Yik mudah dikacaukan oleh lawan. Baik itu dari segi konsentrasi maupun mental.

Bahkan tak cuma Chia/Soh, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin juga tak luput dari kritikan Rexy.

Chia/Soh saat ini bertengger di peringkat 6 dunia, sedangkan Goh/Nur ada di peringkat 12 dunia.

"Pada dasarnya mereka sudah bagus, tapi saya mengingingkan lebih dari mereka. Mereka perlu percaya diri dan lebih berpikir positf di lapangan," kata Rexy Mainaky dikutip Sportfeat dari New Straits Times.

"Tetapi mereka berempat itu gampang sekali dikacaukan oleh lawan-lawan mereka."