Find Us On Social Media :

Malaysia Open 2022 - Ganda Putri Nomor Satu Negeri Jiran Berharap Penonton Tuan Rumah Tiru Indonesia

Atlet bulutangkis ganda putri Malaysia, Pearly Tan dan Thinaah Muralitharan, sedang memberikan semangat dengan simbol salaman saat bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 11 Juni 2022.

Baca Juga: Bocor! Ternyata Ini Resep Rahasia Greysia Polii Gondol Emas Olimpiade Tokyo 2020

Meski belum berhasil menggongol gelar juara di tahun 2022, ganda putri yang kini ranking 10 dunia itu, mampu menampilkan performa yang sedikit menjanjikan.

Di tahun 2022, Pearly/Thinaah mampu menembus babak semifinal Indonesia Masters 2022 dan Thailand Open 2022.

Mereka juga mampu menembus partai perempat final di ajang bergengsi All England Open 2022.

Dengan hasil ini, Pearly/Thinaah berharap terus mampu membuat performa yang konsisten di setiap turnamen ke depannya.

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Ini Daftar Wakil Indonesia Terbaru Usai Leo/Daniel Mundur

"Kami menjalani sesi latihan yang baik hari ini dan mempersiapkan diri dengan baik untuk turnamen ini,” kata Thinaah lagi.

"Lapangan di sini dalam kondisi baik. Penyelenggara telah mendekorasi venue dengan baik."

Hal serupa juga diungkapkan Pearly.

"Kami sangat bersemangat untuk bermain di sini lagi setelah dua tahun," kata Pearly.

Baca Juga: Tenang, meski mundur di Malaysia Open 2022, Leo/Daniel Tancap Gas Lagi di 2 Turnamen Ini

"Beberapa turnamen terakhir memberi kami motivasi yang kuat. Kami berharap bisa lebih konsisten dan siap di sini."

Pasangan Malaysia itu akan bertemu Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting dari China di babak pertama Malaysia Open 2022.