Find Us On Social Media :

Ducati Ngaku Kapok Bertitah Team Order, Gagal Juara Dunia Lagi Janji Gak Nangis?

Ducati enggan bertitah team order antara Jack Miller (kiri) dan Francesco Bagnaia MotoGP 2022 karena satu kesalahan di masa lalu

SportFEAT.com - Paolo Ciabatti kapok bertitah team order lagi di Ducati pada musim ini, mereka tak mau melakukannya lagi meski harus dibayar mahal dengan kegagalan juara dunia.

Team order memang bisa jadi jalan alternatif bagi Ducati untuk menggusur Fabio Quartararo di musim ini.

Bisa saja pabrikan Italia itu meminta Jack Miller atau Bagnaia saling membantu, memprioritaskan siapa yang paling berpotensi menikung perburuan gelar juara dunia milik Quartararo yang sangat konsisten di awal musim.

Namun demikian, Manajer Tim Ducati Paolo Ciabatti mengklaim bahwa tim mereka sudah kapok dengan memberi titah team order.

Baca Juga: Sudah Terbantu di Indonesia, Asa Fabio Quartararo Rebut Gelar Juara Dunia 2 Kali Terancam Bom Waktu

Latar belakang Paolo Ciabatti enggan memerintahkan team order Ducati di MotoGP 2022 tidak lepas dari bayang-bayang masa lalu.

Paolo Ciabatti rupanya masih terngiang dengan blunder fatal di MotoGP Argentina 2016, antara Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso.

Dua pembalap yang saat itu sama-sama membela Si Merah Borgo Panigale itu sejatinya nyaris mendapatkan podium dua dan tiga.

Namun pesta podium itu rusak akibat kesalahan Iannone yang menyalip Dovizioso secara ekstrem dan berakhir crash.

"Kami tidak suka team order, kami hanya bisa mempertimbangkannya jika dibutuhkan pada balapan terakhir," kata Paolo Ciabatti dikutip Sportfeat dari Paddock GP.