Find Us On Social Media :

Honda Dinilai Jadi Pihak yang Paling Bertanggung Jawab Atas Situasi Marc Marquez Saat Ini

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, dalam konferensi pers setelah kualifikasi GP Italia di Sirkuit Mugello, Sabtu (28/5/2022).

SportFEAT.com - Francesco Guidotti selaku manajer KTM, salahkan Honda melihat situasi Marc Marquez yang merana di MotoGP 2022.  

Situasi sulit tengah dialami Marc Marquez yang terpaksa harus menyudahi musim MotoGP 2022 lebih dini.

MotoGP Italia 2022 yang merupakan seri ketujuh menjadi penanda terakhirnya sang pembalap mengikuti balapan di musim ini.

Keputusan itu diambil usai Marc Marquez memilih untuk kembali menjalani operasi pada cedera lengan kanannya.

Cedera itu sendiri didapat saat insiden crash di Sirkuit Jerez 2020.

Baca Juga: Murid Valentino Rossi Bocorkan Kelemahan Terbesar Ducati di MotoGP 2022

Setelah itu, pembalap yang dijuluki The Baby Alien itu beberapa kali telah menjalani operasi untuk segera memulihkan kondisi fisiknya.

Sang pembalap bahkan telah mengaku fit jelang bergulirnya MotoGP 2022.

Sayangnya kondisinya saat di lintasan berbicara lain.