Find Us On Social Media :

Rexy Mainaky Tak Akan Dihalangi dalam Memburu Pengganti Paulus Firman

Rexy Mainaky legenda pebulutangkis Indonesia yang kini melatih tim Malaysia

"Saya memang akan membahas diskusi formal seputar penawaran kontrak, gaji dan lain-lain, tetapi Rexy akan menjadi orang yang melakukan pencarian calon pelatih potensial," kata Tim Jones dikutip Sportfeat dari The Star.

"Rexy akan terus melakukan lebih banyak bertemu dengan para kandidat secara teratur karena dia menghadiri sebagian besar turnamen." 

"Saya yakin bertemu tatap muka selalu menjadi opsi terbaik dalam mengindentifikasi kandidat pelatih," ucap Tim Jones,

Sebelumnya Presiden BAM, Norza Zakaria memberikan lampu hijau untuk Rexy dalam memburu pengganti pelatih asal Indonesia di sektor ganda campuran.

Anggaran untuk gaji pelatih telah disetujui, saatnya Rexy untuk mencari pelatih tepat yang mengisi kekosongan kursi pelatih ganda campuran yang sudah ditinggalkan Paulus Firman sejak berbulan-bulan lalu.

Baca Juga: Hendrawan Mundur dari Kursi Pelatih Tunggal Putra Malaysia Jika...

Sejauh ini ada dua nama yang terus dikaitkan tengah didekati Rexy Mainaky untuk menjadi kandidat pelatih ganda campuran Malaysia.

Dua nama itu adalah pelatih lokal, Chin Eei Hui dan Lim Pek Siah.

Hanya saja sebelumnya Rexy masih sekadar berdiskusi informal, belum ada negosiasi formal yang dibuat.

Chin Eei Hui masih terikat kontrak dengan Li-Ning sebagai pelatih para pemain independen Malaysia.

Sedangkan Lim Pek Siah saat ini melatih di Singapura. Kontraknya baru akah habis akhir tahun ini. Jasa besar Lim Pek Siah paling terlihat adalah mampu mengantarkan Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han meraih medali emas Commonwealth Games 2022 beberapa waktu lalu.

"Saya akan melakukan diskusi lebih lanjut tentang hal ini pada minggu ini, untuk mengetahui perkembangan terbarunya," ujar Tim Jones.