Find Us On Social Media :

Cetak Sejarah di Kejuaraan Dunia 2022, Ganda Putra Malaysia Usung Target Gusur Marcus/Kevin

Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia dan Soh Wooi Yik, melakukan tos di saat bertanding pada perempat final Indonesia Open 2022 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 17 Juni 2022.

SportFEAT.COM - Ganda putra Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik berharap merebut posisi teratas dunia dalam waktu dekat.

Ganda putra Aaron Chia/Soh Wooi Yik, baru saja mengukir sejarah di dunia tepok bulu Malaysia.

Aaron/Soh menjadi wakil Negeri Jiran pertama yang memenangi Kejuaraan Dunia.

Hal tersebut tak terlepas dari pencapaiannya di Kejuaraan Dunia 2022.

Pasangan nomor satu Malaysia itu berhasil mengalahkan wakil Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

 Baca Juga: Rekap Japan Open 2022 - 5 Wakil Indonesia Melesat ke Perempat Final, Fajar/Rian Gendong Sektor Ganda Putra

Aaron/Soh menang dua gim langsung, 21-19, 21-14 dalam laga yang berlangsung di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Minggu (28/8/2022).

Dengan demikian, Aaron/Soh mengakhiri puasa gelar selama 45 tahun wakil Malaysia di Kejuaraan Dunia.

Sebelumnya, pencapaian terbaik wakil Negeri Jiran adalah delapan kali meraih perak.