Find Us On Social Media :

Marc Marquez Dinilai jadi Pembalap yang Bertanggung Jawab Atas Gagalnya Andrea Dovizioso Gondol Gelar Juara Dunia

Andrea Dovizioso terus dikabarkan bisa jadi pengganti sementara Marc Marquez di Repsol Honda pada MotoGP 2021.

SportFEAT.com - Johan Zarco menilai jika Andrea Dovizioso bisa saja meraih gelar juara dunia jika tidak berada satu periode dengan Marc Marquez.

MotoGP 2022 tepatnya pada seri San Marino kemarin menjadi pentup karier panjang Andrea Dovizioso.

RNF Yamaha dipastikan menjadi tim terakhirnya di MotoGP.

Sepanjang 21 tahun kariernya, pembalap asal Italia itu hanya mampu meraih satu gelar juara dunia di kelas 125 cc pada 2004 silam.

Lalu debut MotoGP pada 2008, Andrea Dovizioso sempat mengalami naik turun performa.

Performa terbaik Andrea Dovizioso ia tunjukan di periode 2017 hingga 2019.

Baca Juga: Rekor Bersih dari Crash Selama Bersama Aprilia Buat Maverick Vinales Yakin Juara di MotoGP Aragon 2022

Sayangnya Marc Marquez juga tengah mengalami performa terbaiknya saat itu dengan meraih empat gelar secara beruntun sejak 2016 hingga 2019.

Saat itu, Andrea Dovizioso pun harus puas hanya menjadi runner up saja di bawah bayang-bayang Marc Marquez.

Situasi itu menarik perhatian tersendiri bagi Johann Zarco.