SportFEAT.com - Francesco Bagnaia sesumbar tak perlu dibantu dengan team order Ducati karena merasa bisa menang sendiri jelang MotoGP Jepang 2022.
Strategi team order sudah digaungkan bakal menjadi andalan Ducati jelang MotoGP Jepang 2022.
Semua itu tidak lepas dari upaya tim Merah Borgo Panigale dalam membantu Francesco Bagnaia agar menjadi juara dunia musim ini.
Francesco Bagnaia saat ini hanya terpaut 10 poin dari dari Fabio Quartararo yang memuncaki klasemen MotoGP 2022.
Namun begitu, jelang MotoGP Jepang 2022 pekan ini (23-25 September), Francesco Bagnaia merasa bahwa ia tidak membutuhkan adanya bantuan team order dari Ducati.
"Saya pikir saya tidak membutuhkan bantuan apapun," kata Bagnaia dikutip Sportfeat dari Corse di Moto.
"Saya lebih pilih bisa menang di trek daripada harus dibantu dengan pembalap lain dengan strategi tertentu."
"Kalaupun mereka (Ducati) mau begitu ya itu bukan pilihan saya ya. Yang jelas saya hanya ingin menang dari tangan saya sendiri, seperti di Aragon dan Misano," kata Bagnaia.
Baca Juga: Fakta Unik MotoGP Jepang 2022 - Hampir Separuh Pembalap Baru Akan Debut Cicipi Sirkuit Motegi
Kepercayaan diri Bagnaia berangkat dari pengakuannya yang menilai bahwa sirkuit Motegi yang akan digunakan untuk MotoGP Jepang 2022 adalah sirkuit favoritnya.
"Ini adalah salah satu sirkuit favorit saya," ucap pembalap yang akrab disapa Pecco itu.
"Tentu saja kondisinya sudah akan sangat berbeda dengan terakhir kali kami ke sini pada 2019. Apalagi saat itu saya masih rookie dan kesulitan."
"Namun sekarang saya rasa layout sirkuitnya akan sangat cocok dengan motor kami yang beradaptasi dengan baik."
"Banyak yang bilang kami (para pembalap Ducati) adalah yang paling ingin dikalahkan karena motor kami sangat komplit."
"Tapi kami tetap wasapada sebab seperti di Austria kami juga difavoritkan tapi ada Fabio yang ternyata juga cepat," imbuh Bagnaia.
Baca Juga: Alex Rins Berharap Bisa Mengulangi Torehan Manis Masa Lalunya di Sirkuit Motegi