Find Us On Social Media :

Fabio Quartararo Sudah Berfirasat Gagal Juara Dunia MotoGP 2022 Sejak Lama

Fabio Quartararo sebelum jalani balapan MotoGP Malaysia 2022, Minggu (23/10/2022)

SportFEAT.com - Fabio Quartararo ternyata sudah cukup lama berfirasat bahwa tahun ini ia akan gagal juara dunia di MotoGP 2022.

Pengakuan terbaru Fabio Quartararo ini mungkin akan membuat mata terbelalak.

Ternyata Fabio Quartararo sudah merasakan firasat bahwa ia akan gagal mempertahankan mahkota gelar juara dunia MotoGP 2022 sejak awal.

Bukan di periode akhir musim atau ketika Francesco Bagnaia mulai menyalipnya, melainkan sudah sejak di awal musim.

Firasat tak enak sudah dirasakan pembalap 23 tahun itu karena Yamaha ternyata hanya mengadopsi mesin yang hampir sama dengan 2021.

Baca Juga: Terbongkar! Performa Tenaga Mesin Motor Yamaha 2022 Tak Berbeda dengan Musim Lalu

"Saya memulai empat balapan pertama dengan sikap negatif dan saya langsung memikirkan kejadian seperti musim 2020," kata Fabio Quartararo dikutip Sportfeat dari Paddock GP.

"Kami belum mengambil langkah apa pun (terutama soal mesin)."

"Saya bilang ke diri sendiri, ini membosankan, saya tidak akan bisa memperebutkan gelar juara dunia tahun ini. Kami juga tidak mendapatkan banyak poin kejuaraan dunia di balapan pertama," katanya sudah berfirasat.

Padahal hingga pertengahan musim kala itu, Quartararo sedang memimpin jauh dalam klasemen MotoGP 2022.