Find Us On Social Media :

Cai Yun Direkrut Jadi Staf Ahli Tim Pelatih Ganda Putri China, Apriyani/Fadia Harus Waspada

China's Cai Yun (kanan) and Fu Haifeng di Sudirman Cup 2015.

SportFEAT.com - Apriyani/Fadia mungkin harus semakin waspada menghadapi persaingan sebab Cai Yun telah kembali direkrut sebagai tim ahli pelatih ganda putri China.

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mungkin sekarang harus makin waspada menghadapi persaingan tahun depan.

Apriyani/Fadia yang sekarang berperingkat 12 dunia dan berambisi menembus delapan besar, berpotensi mendapat lawan-lawan yang lebih sulit lagi, terutama dari para ganda putri China.

Sektor ganda putri, dalam lima tahun terakhir memang masih terus dikuasai para ganda putri Asia Timur: China, Korea Selatan dan Jepang.

Baca Juga: Demi Upgrade Skill, Fadia Habiskan Libur Akhir Tahun untuk Latihan di Pelatnas PBSI

Di China sendiri, ganda putri muda yang kuat sudah bermunculan yakni Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dan Zhang Shu Xian/Zheng Yu.

Dan sekarang China mulai menambah kekuatan mereka dengan merekrut salah satu legenda bulu tangkis besar mereka, Cai Yun.

Cai Yun memang dikenal sebagai mantan pemain ganda putra dan peraih medali emas Olimpiade London 2012. Namun kepiawaiannya di spesialis ganda tampaknya telah membuat pelatnas China mempercayakan tugas baru padanya.

Cai Yun ditunjuk sebagai staf ahli tim pelatih ganda putri China setelah ia sempat hiatus akibat sempat menjalani perawatan cedera setelah mengalami insiden ketika sedang melakoni laga ekshibisi.

"Ya saya baru saja kembali ke pelatnas China," kata Cai Yun dikutip Sportfeat dari Aiyuke.