Hasil ini juga sekaligus mengobati luka kekalahan dua wakil Indonesia lainnya di semifinal hari ini, setelah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti harus menyerah di pertengahan laga akibat Fadia mengalami cedera engkel kanan.
Sedangkan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dari ganda campuran nomor satu dunia, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.
Dengan demikian, Fajar/Rian dipastikan menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang masih bertahan hingga laga puncak Malaysia Open 2023 yang akan digelar besok Minggu (15/1/2023).
Di babak final, Fajar/Rian sudah ditunggu oleh jagoan baru ganda putra China, Liang Wei Keng/Wang Chang.
Berikut rekap wakil Indonesia di semifinal Malaysia Open 2023:
✖ Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China/1): 9-21, 0-2 (retired, Fadia cedera)
✖ Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China/1): 16-21, 18-21
✔ Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia/3) vs Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan): 21-18, 21-17
Hasil lengkap seluruh wakil yang bertanding di semifinal dapat diakses di sini.