Padahal Indonesia masih memiliki Jonatan Christie yang nota bene menempati ranking empat, atau lebih baik dari Chico.
Baca Juga: India Open 2023: Head-to-head Fajar/Rian Ketat Lawan Chia/Soh
Hal serupa juga terjadi di sektor ganda putra yang akan diperkuat Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1) dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (24).
Ditunjuknya Pramudya/Yeremia cukup menjadi kejutan.
Pasalnya, setidaknya ada empat ganda putra Indonesia yang saat ini memiliki ranking lebih baik.
Mereka adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2), Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (11), Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (14), dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (19).
Lebih lanjut di sektor ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (11) kembali menjadi ujung tombak.
Selain Apriyani/Fadia, PBSI juga menunjuk Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari (71). Melihat daftar skuad Indonesia tersebut, tampaknya PBSI ingin memadukan kombinasi pemain utama dan pemain pratama atau lapis kedua.
Baca Juga: India Open 2023: Mungkinkah Jonatan Christie Pawang Viktor Axelsen?
Di sisi lain, hanya Fajar/Rian yang merupakan satu-satunya wakil yang sebelumnya pernah bermain di edisi sebelumnya, Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2019 di Hong Kong.