Find Us On Social Media :

Dari Dipandang Sebelah Mata, Kini Satu Tim Ini Diprediksi Merusak Dominasi Ducati

Direktur Olahraga Ducati Corse, Paolo Ciabatti saat berada di samping Francesco Bagnaia usai resmi jadi juara dunia MotoGP 2022.

SportFEAT.com - Pembalap legendaris, Keith Huewen sebut Aprilia akan menjadi tim yang bisa merusak dominasi Ducati di MotoGP 2023.

Ducati memang begitu mendominasi di MotoGP 2022.

Pabrikan asal Italia itu meraih triplle crown di musim lalu, yakni dengan menyabet gelar juara dunia pembalap, pabrikan terbaik, dan tim terbaik.

Penilaian Keith soal Aprilia akan bisa mengganggu dominasi Ducati bukannya tanpa alasan.

Baca Juga: Bos Ducati Sindir Keterpurukan Honda: Tersesat Itu Hal Manusiawi

Ia melihat kiprah Aprilia yang awalnya berstatus tim tak diperhitungkan menjadi salah satu kontender dalam meraih gelar juara dunia di MotoGP 2022.

Hal itu tak terlepas dari performa mesin RS-GP tak kalah dari Desmosedici milik Ducati.

Namun upaya itu harus terjegal dengan kesalahan-kesalahan minor yang mereka lakukan di beberapa seri.

Di MotoGP 2023, Keith yakin Aprilia akan menatap musim depan dengan jauh lebih siap.

Hal itu juga didukung dengan ditunjuknya Massimo Rivola sebagai CEO yang punya segudang pengalaman di kejuaraan F1.