Find Us On Social Media :

Francesco Bagnaia Dalam Ambisi Lampaui Sesuatu yang Gagal Dicapai Lorenzo, Stoner, dan Nicky Hayden

Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia resmi kenakan nomor satu di MotoGP 2023.

SportFEAT.com - Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia berambisi mempertahankan gelar meski dibayang-bayangi kutukan nomor satu.

Sebagai juara dunia bertahan, Francesco Bagnaia memiliki keistimewaan untuk bisa menggunakan nomor balap 1 pada motornya di MotoGP 2023 kali ini.

Penunjukan nomor balap 1 itu telah resmi berbarengan dengan launching livery Ducati yang digelar Senin (23/1/2023) di Italia.

Nomor balap 1 di MotoGP sendiri dianggap keramat bagi sebagian pembalap.

Baca Juga: Tak Bisa Nyontek Marc Marquez Lagi, Alex Marquez Yakin Bisa Mandiri di Gresini Ducati

Biasanya, ada mitos bahwa sang juara bertahan yang memilih nomor balap 1 pada musim setelahnya tak mampu mempertahankan gelarnya.

Sebut saja mendiang Nicky Hayden (2007), Jorge Lorenzo (2011), Casey Stoner (2008, 2012).

Jauh sebelum itu, pembalap legendaris asal Spanyol, Alex Criville juga sukses menjadi juara dunia di musim 1999.

Setelah menunjuk nomor balap 1 di musim 2000, Alex Criville harus kehilangan gelar yang direbut oleh Kenny Roberts, Jr.

Bahkan pembalap sekelas Valentino Rossi dan Marc Marquez seakan menghindari nomor balap 1 itu dan mempertahankan nomor balap mereka yakni, 46 dan 93.