SportFEAT.com - Jadwal Indonesia Masters 2023 hari ini akan mempertandingkan 16 wakil Indonesia, termasuk Apriyani/Fadia dan Praveen/Melati yang comeback.
Sebanyak 16 wakil Merah Putih akan berjuang di hari kedua Indonesia Masters 2023, yang akan mempertandingkan babak 32 besar, Rabu (25/1/2023).
Dua wakil Indonesia yang akan main hari ini diantaranya adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktaviani.
Laga pertama kedua wakil Tanah Air itu kali ini memiliki tema yang sama, yakni sama-sama comeback usai absen cedera.
Baca Juga: Hasil Lengkap Indonesia Masters 2023 Hari Ini: 10 Wakil Merah Putih Menang
Bedanya, Apriyani/Fadia comeback tidak terlalu lama setelah terakhir kali mundur dari semifinal Malaysia Open 2023 dua pekan lalu, saat Fadia mengalami cedera engkel kanan.
Dengan turun berlaganya Apriyani/Fadia di turnamen Super 500 itu, berarti ada kabar baik di mana cedera Fadia sudah cukup pulih dan tidak terlalu parah atau membutuhkan recovery lama.
Hari ini Apriyani/Fadia akan bertanding melawan ganda putri Taiwan, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun.
Sedangkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, laga hari ini akan menjadi pertandingan comeback mereka setelah kurang lebih 6 bulan absen dari turnamen.
Praveen sempat mengalami cedera pinggang dan harus naik meja operasi pada Agustus tahun lalu.
Hari ini, laga comeback mereka akan langsung menjadi laga ujian sebab lawan yang bakal dihadapi adalah pasangan kombinasi senior-junior dari China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping. Huang Dong Ping sendiri adalah peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.
Pertandingan hari kedua Indonesia Masters 2023 akan dimulai pukul 08.00 WIB pagi dengan masih menggunakan tiga lapangan di Istora Senayan Jakarta.
Berikut perkiraan jadwal main wakil Indonesia di Indonesia Masters 2023 hari ini:
Lapangan 1
10.00 WIB: Mellysa Trias Puspita S/Rachel Allessya Rose vs Francesca Corbett/Allison Lee (Amerika Serikat)
10.40 WIB: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang)
11.35 WIB: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (7) vs Chang Ching Hui/Yang Ching Tun
12.15 WIB: Putri Kusuma Wardani vs Aya Ohori (Jepang)
13.00 WIB: Anthony Sinisuka Ginting (5) vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong)
13.50 WIB: Christian Adinata vs Kenta Nishimoto (Jepang)
14.30 WIB: Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Annie Xu/Kerry XU (Amerika Serikat)
16.00 WIB: Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Gregory Mairs/Jenny Moore (Inggris)
16.40 WIB: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China)
17.10 WIB: Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri P vs Rohan Kapoor/Reddy Sikki (India)
Lapangan 2
10.00 WIB: Shesar Hiren Rhustavito vs Kidambi Srikanth (India)
11.30 WIB: Jonatan Christie (4) vs Nhat Nguyen (Irlandia)
13.00 WIB: Gregoria Mariska Tunjung vs Sung Shuo Yun (Taiwan)
13.40 WIB: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Priyanshu Rajawat (India)
15.00 WIB: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (7) vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito.
17.00 WIB: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)
Jadwal lengkap Indonesia Masters 2023 hari ini dapat dilihat di sini.