Find Us On Social Media :

Indonesia Masters 2023: Ng Ka Long Angus Takjub Chico Mampu Mengejar Hal yang Nyaris Mustahil

Tunggal putra Hong Kong, Ng Ka Long Angus bersiap melakukan servis ke arah Chico Aura Dwi Wardoyo di semifinal Indonesia Masters 2023, Sabtu (28/1/2023).

SportFEAT.com - Ng Ka Long Agus tidak menyangka Chico Aura Dwi Wardoyo mampu menyusul ketertinggalan yang sudah sangat jauh dan malah membalikkan keadaan di semifinal Indonesia Masters 2023.

Kemenangan Chico Aura Dwi Wardoyo pada semifinal Indonesia Masters 2023 kemarin juga tak kalah dramatis.

Bahkan bisa dikatakan jauh lebih dramatis dan menjadi laga paling menyedot atensi sepanjag rangkaian semifinal yang dihelat di Istora Senayan Jakarta itu.

Chico yang berhadapan dengan tunggal putra senior asal Hong Kong, Ng Ka Long Angus, nyaris saja menelan kekalahan telak.

Baca Juga: Indonesia Masters 2023: Hoki/Kobayashi Ungkap Penyebab Kena Mental sampai Terbantai Skor Satu Digit oleh Leo/Daniel

Setelah kehilangan gim pertama, pemain kelahiran Jayapura itu tertingal sangat jauh di game kedua dengan kedudukan 3-11.

Sekilas seperti sudah tidak ada harapan bahwa Chico akan mampu memaksakan rubber game.

Namun semua itu perlahan berubah usai Chico satu demi satu meraih angka dan menunjukkan tekad kuat untuk bangkit mengejar ketertinggalan.

Magis Istora pun dimulai di momen ini, riuk riuh dukungan suporter dari tribun yang meneriakkan nama Chico seolah menjadi bensin tambahan bagi pemain 23 tahun tersebut.

Chico mendekat dari 12-14 sampai 17-18, Ng Ka Long dibuat banyak terkunci di angka 14 dan 18. Selanjutnyam kekuatan mental kedua pemain diuji, memasuki poin kritis, di mana situasi Chico lebih menegangkan karena salah pukulan saja, ia yang akan tersisih.