Find Us On Social Media :

Isu Team Order, Enea Bastianini Berikan Komentar pada Kompatriotnya

Aksi Enea Bastianini dari Gresini Racing dan Francesco Bagnaia dari Ducati Lenovo pada balapan MotoGP Jepang di Sirkuit Motegi, Minggu, 25 September 2022

SportFEAT.com - Enea Bastianini mengaku belum mengklarifikasi peran dengan Francesco Bagnaia jelang musim baru MotoGP, namun yakin para pebalap Ducati akan bekerjasama.

Bagnaia memasuki musim 2023 sebagai juara dunia bertahan untuk pertama kalinya setelah mengantarkan Ducati meraih gelar pertama mereka sejak 2007.

Namun salah satu ancaman terberat Bagnaia mungkin bisa pada rekan satu timnya yaitu Enea Bastianini yang dipromosikan dari Gresini.

“Kami belum membicarakan peran, yang pasti saya harus banyak berkolaborasi dengan Pecco untuk mendapatkan motor terbaik untuk balapan,” kata Bastianini.

“Dari sana kami harus mengumpulkan poin, kami berharap dapat melakukan pekerjaan dengan baik, kemudian semua orang akan berpikir sendiri." Lanjutnya.

Topik tentang team order Ducati ada di bibir setiap penggemar MotoGP musim lalu ketika Bagnaia dan Fabio Quartararo bertarung memperebutkan gelar.

Baca Juga: Sejarah Olahraga Golf! dari Awal Sampai Akhirnya Digemari Kaum Borju

Bastianini, yang telah membuat kesepakatan untuk masuk ke tim pabrikan Ducati tahun ini, mengesampingkan hubungan pertemanan dan fokus meraih yang terbaik.

Bastianini mengakhiri tahun ketiga di klasemen MotoGP dengan kemenangan balapan terbanyak kedua, hanya di belakang Bagnaia.

"Saya senang diberikan kesempatan ke pabrikan, itu berarti saya telah membangun sesuatu yang penting," katanya.

“Tes pertama tidak lama lagi, saya sangat bersemangat karena saya akan berpakaian merah, saya akan memberikan 100% seperti yang saya lakukan tahun lalu.

“Ekspektasi tinggi baik dari saya maupun dari tim, saya akan berusaha untuk tidak mengulangi kesalahan musim lalu yang menghalangi saya untuk mengincar gelar.

“Saya tumbuh dengan keinginan untuk berada di tim pabrikan, tumbuh bersama Ducati, motor merah seperti Ferrari, sekarang saya akan berusaha untuk menang,” ucapnya.

Baca Juga: Ulang Tahun ke-21, Berikut Rentetan Gelar An Se-young Si Bocah Ajaib Korea Selatan

“Saya harus terbiasa dengan tim karena semuanya baru, kecuali teknisi yang saya bawa dari Gresini. Tapi saya sudah membangun perasaan yang baik di tes Valencia.”

“Tujuannya bukan untuk membuat kesalahan yang sama lagi dan Sprint Race bisa menjadi masalah, karena saya kuat terutama di bagian kedua balapan. Saya akan mencoba beradaptasi. Tujuannya adalah untuk menang, di Ducati mereka sudah terbiasa.” Pungkasnya.