Momota kian menanjak, sementara Anthony bisa dibilang masih inkonsisten.
Beberapa kali duel MomoGi kembali terjadi setelah final China Open 2018 tersebut.
Akan tetapi, Anthony belum bisa kembali keluar sebagai pemenang dari duel tersebut.
Baca Juga: Lagi, Naomi Osaka Putuskan Berpisah dengan Pelatihnya
Dari data yang didapat SportFEAT.com, Anthony sudah menelan lima kekalahan dari Momota sejak kali terakhir menang pada final China Open 2018.
Kekalahan tersebut terjadi pada turnamen Denmark Open 2018, Indonesia Masters 2019, Singapore Open 2019, Piala Sudirman 2019, dan Japan Open 2019.
Kekalahan paling telak bahkan terjadi di hadapan publik Istora Senayan Jakarta pada Indonesia Masters 2019, di mana Anthony kalah dengan skor 9-21, 10-21. Kini, rekor head-to-head Anthony dengan Momota pun kian jauh, 3-9.
Pada China Open 2019, duel MomoGi memang kembali berpeluang untuk terjadi di laga puncak.
Baca Juga: Klasemen Usai MotoGP San Marino 2019 - Marc Marquez Kian Tak Terbendung, Quartararo Naik Satu Setrip
Source | : | BWF Tournament Software,SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |