SportFEAT.COM - Nama Loris Karius kembali menjadi sorotan pencinta sepak bola atas apa yang dilakukannya dalam ajang Liga Europa.
Sorotan tersebut didapat Karius seusai membuat blunder kala Besiktas bermain di Stadion Tehelne Pole, Bratislava, Slovakia, Kamis (19/9/2019) malam waktu setempat.
Dalam laga tersebut, Loris Karius membuat blunder yang membuat tim tuan rumah, Slovan Bratislava, mampu unggul 1-0 lebih dulu.
Blunder bermula saat Karius berusaha melakukan clearence dengan meninggalkan kotak penalti guna menghalau umpan panjang tim lawan dengan sebuah sundulan.
Namun koordinasi yang tak sempurna justru membuat sang kiper bertabrakan dengan rekannya sendiri, Pedro Rebocho.
Bola yang luput dari tandukan Karius itu pun bergulir ke arah gawang Besiktas sebelum dikuasai penuh oleh pemain Slovan Bratislava, Andraz Sporar.
Tanpa penjagaan dan gawang yang kosong melompong, Sporar dengan leluasa menceploskan bola sehingga membuat tim tuan rumah unggul 1-0.
Loris Karius is a mentally broken man. Mark my words he’ll retire early I’ll give it maybe 2 or 3 years. He was always dodgy but Kyiv has well and truly finished him, defined his career, that’s his legacy sadly...pic.twitter.com/QzX4ch2Bmq
— ConorYNWA1 ???????? (@conorYNWA1) September 19, 2019
Meski kebobolan karena kesalahan sang kiper, Besiktas seolah tak terpengaruh dan terus berupaya untuk bangkit dari keterpurukan.
Hasilnya wakil Turki itu mampu menyamakan kedudukan lewat sepakan penalti Adem Ljajic pada menit ke-29.
Bahkan, Besiktas mampu berbalik unggul 2-1 sebelum babak pertama tuntas lewat gol bunuh diri Vasil Bozhikov pada masa tambahan waktu.
Baca Juga: Celestine Babayaro, Pemain Termuda yang Jalani Debut di Liga Champions
Source | : | Instagram,transfermarkt.com |
Penulis | : | Doddy Wiratama |
Editor | : | Doddy Wiratama |