SportFEAT.com - Gelaran turnamen bulu tangkis telah memasuki fase semifinal pada Sabtu (21/9/2019).
Sebanyak sepuluh laga perebutan tiket final pun sap digelar di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China.
Dari 20 kontestan yang berlaga pada semifinal China Open 2019 hari ini, empat di antaranya tercatat sebagai wakil Indonesia.
Dalam ajang kategori BWF World Tour Super 1000 ini, Indonesia mengukuhkan dominasinya pada nomor ganda putra.
Bagaimana tidak? Dari empat slot semifinalis nomor tersebut berhasil dikuasai oleh wakil Indonesia.
Ketiga amunisi Merah Putih itu adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Baca Juga: Rekap Hasil China Open 2019 - Marcus/Kevin Genapi 4 Wakil Indonesia yang Lolos ke Semifinal
Ketiga ganda putra Indonesia itu bakal mengepung wakil tuan rumah, Liu Yu Chen/Li Jun Hui, pada fase semifinal.
Dengan begitu, secara tak langsung Indonesia sudah mengamankan satu tiket final China Open 2019.
Akan tetapi, tiket ke laga puncak itu masih harus diperebutkan oleh sesama wakil Indonesia dalam laga bertajuk Derbi Merah Putih.
Pertemuan sesama wakil Indonesia itu bakal terjadi kala Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya bersua dengan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Di atas kertas, duo Minnions lebih diunggulkan keluar sebagai pemenang laga ketimbang duo FajRi.
Selain unggul dalam peringkat dunia, Marcus/Kevin juga unggul dalam hal head-to-head dengan Fajar/Rian yang merupakan ganda putra nomor tujuh dunia.
Dari data yang dihimpun SportFEAT.com, Marcus/Kevin yang merupakan ganda putra nomor satu dunia telah memenangi empat dari lima duel kontra Fajar/Rian.
Pada sisi lain, semifinal ideal bakal tersaji kala Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang menjadi unggulan kedua turnamen berhadaan dengan unggulan ketiga, Li Jun Hui/Liu Yu Chen.
Meski unggul dalam hal peringkat dunia, Ahsan/Hendra harus ekstra waspada dalam menjalani laga ini.
Pasalnya, Li/Liu kerap menyulitkan The Daddies kala mereka bersua di atas lapangan pertandingan.
Hal itu diperkuat dengan rekor pertemuan di antara mereka, di mana Li Jun Hui/Liu Yu Chen sukses memenangi delapan dari total 12 pertemuan yang sudah terjadi.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Aragon 2019 - Marc Marquez Dominan, Juara Dunia Makin Dekat dalam Genggaman
Sementara itu, satu wakil Indonesia lainnya pada semifinal China Open 2019 datang dari nomor tunggal putra lewat sosok Anthony Sinisuka Ginting.
Anthony yang datang dengan status juara bertahan masih menjaha kans untuk mengulang pencapaian gemilangnya pada tahun lalu.
Akan tetapi, pemain asal Cimahi ini harus lebih dulu melewati adangan Anders Antonsen (Denmark) pada babak semifinal hari ini.
Anthony Sinisuka Ginting sendiri tercatat baru pernah sekali berhadapan dengan Anders Antonsen (Malaysia Masters 2018) dan pertemuan itu berakhir kemenangan untuk wakil Indonesia.
Baca Juga: Loris Karius Blunder Lagi, Predikat Kiper Potensial Hanya Isapan Jempol?
Sementara itu, rangkaian laga semifinal China Open 2019 hari ini bakal dilangsungkan hanya di satu lapangan yang sama.
Pertandingan pun dibagi ke dalam dua sesi, yakni pagi mulai pukul 09.00 WIB dan siang mulai pukul 16.00 WIB.
Dari informasi yang didapat SportFEAT.com, seluruh wakil Indonesia bakal tampil pada sesi sore hari.
Berikut jadwal lengkap laga semifinal China Open 2019:
*) Wakil Indonesia dicetak tebal
**) Angka dalm kurung menunjukkan peringkat unggulan kontestan pada China Open 2019
***) +1 WITA, +2 WIT.
Source | : | bwfbadminton.com |
Penulis | : | Doddy Wiratama |
Editor | : | Doddy Wiratama |