SportFEAT.COM - Pelatih Kepala Asosiasi Bulu Tangkis India, Pullela Gopichand, setuju dengan pendapat Flandy Limpele soal sifat para pebulu tangkis India.
Sebelumnya telah ramai diberitakan tentang beberapa pebulu tangkis India yang dinilai memiliki sifat kurang menghargai pelatih mereka.
Terutama soal sikap mereka terhadap para pelatih asing yang bergabung dengan Asosiasi Bulu Tangkis India (Badminton Association of India/BAI).
Hal ini berawal dari konflik internal antara tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu, dengan mantan pelatihnya, Kim Ji-hyun.
Kala itu, Kim yang berasal dari Korea Selatan menilai bahwa Sindhu cederung bersifat egois dan memikirkan dirinya sendiri.
Hal tersebut lantas kini semakin berkembang setelah salah satu pelatih asal Indonesia yang kini aktif melatih di India, Flandy Limpele, juga ikut berkomentar.
Flandy yang dipercaya menangani nomor ganda mengamini anggapan dari Kim Ji-hyun tersebut.
Pelatih yang juga mantan pemain spesialis ganda tersebut menuturkan bahwa sebagian pemain India memang dinilainya memiliki sifat individualistis.
Baca Juga: 3 Ganda Putra Indonesia Langsung Mendapat Tantangan Besar di Awal Tahun Baru 2020
Source | : | The Hindustan Times |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |