SportFEAT.COM- Hugo Gatti merasa Lionel Messi dinilai berlebihan selama ini, bahkan sang legenda menyatakan sang pemain jauh dari apa yang dilihat.
Hasil pertandingan antara Napoli melawan Barcelona membuat Hugo Gatti mempertanyakan kualitas Messi di atas lapangan.
Messi dirasa tidak mampu membantu timnya untuk meraih kemenangan dalam laga yang berlangsung Rabu (26/2/2020) dini hari WIB.
Seperti yang diketahui, di laga tersebut Barcelona hanya mampu bermain imbang 1-1- kontra Napoli.
Tak ayal karena faktor tersebut Lionel Messi menerima banyak kritik dari berbagai pihak.
Salah satunya adalah legenda timnas Argentina Hugo Gatti.
Baca Juga: Operator Liga Larang Sponsor Judi dan Rokok, Bagaimana Nasib Tira Persikabo ?
Gatti menilai Lionel Messi bukanlah pemain terbaik dunia seperti yang dianggap banyak orang saat ini.
Apalagi sejak ramai perdebatan yang membandingkan kualitas seorang Lionel Messi dengan legenda hidup Argentina, Diego Maradona.
Banyak yang merasa Messi lebih baik daripada seorang Diego Maradona begitupun sebaliknya ada yang merasa Maradonalah yang terbaik.
"Dia (Messi) aghak jauh dari apa yang saya ketahui, bahkan tidak ada dalam daftar teratas (pemain terbaik)" ujar Gatti dilansir SportFEAT.COM dari El Chiringuito de Jugones.
Menurut Gatti pemain terbaik yang dia tau dan pernah dilihat adalah Pele, Alfredo de Stefano, sisaya jauh bahkan seorang Ronaldinho sekalipun itu.
Namun Gatti memiliki penilaian tersendiri terhadap perbandingan antara Messi dan juga Maradona, menurutnya pemain yang lebih baik adalah Maradona.
"Saya di Boca dan Argentina bersama Maradona . Diego (Maradona) lebih baik. Tidak ada yang perlu didiskusikan. Messi tidak lebih baik darinya" tegas Hugo Gatti.
Hugo Gatti sendiri merupakan mantan pemain Timnas Argentina yang menghabiskan sebagain besar karirnya di Boca Junior.
Gatti memulai debut professionalnya pada tahun 1962 dan pensiun pada tahun 1988.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Laga Chelsea vs Bayern Muenchen, Rekor Serge Gnabry hingga Kartu Merah Alonso,
(*)
Source | : | Marca,El Chiringuito |
Penulis | : | Ridwan Budiman |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |