SportFEAT.COM - Honda terancam ditinggal Repsol selaku sponsor utama mereka jika mimpi buruk MotoGP 2020 terus berlanjut.
Hasil buruk yang dituai Repsol Honda sepanjang MotoGP 2020 semakin membuka lebar pintu perceraian kedua pihak.
Musim ini Repsol Honda gagal memberikan catatan impresif sejak ditinggal absen Marc Marquez.
Dari delapan seri MotoGP 2020 yang telah bergulir, Repsol Honda sama sekali belum pernah mencicipi satu podium pun.
Baca Juga: Valentino Rossi Belum Restui Sang Adik Luca Marini Naik Kelas MotoGP Tahun Depan
Kompatriot sekaligus adik Marc Marquez, Alex Marquez yang berstatus rookie (pembalap pemula) di kelas utama pun tidak bisa diharapkan banyak.
Alex seringkali tercecer di barisan belakang dan finis di luar 11 besar.
Ketiadaan Marc Marquez memang seolah benar-benar membuat Repsol Honda buntu.
Source | : | Motorplus Online,Motosan.es,Corse di Moto |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |