SportFEAT.COM - Manajer pembalap Moto2 Joe Roberts kini kecewa berat setelah ridernya menolak tawaran menggiurkan dari Aprilia pada MotoGP 2021.
Eitan Butbul masih belum bisa melepas kekecewaannya atas sikap kliennya, Joe Roberts yang baru saja menolak pinangan Aprilia di kelas MotoGP pada musim depan.
Pembalap Moto2, Joe Roberts memang sempat menjadi salah satu target Aprilia untuk menggantikan Andrea Iannone yang dihukum larangan balapan selama empat tahun.
Aprilia bahkan menjadikan pembalap 23 tahun asal Amerika Serikat itu dalam urutan pertama daftar rider Moto2 yang jadi incaran mereka.
Baca Juga: Sempat Sedih dan Merasa Gagal, Danilo Petrucci Kini Malah Bersyukur Dipecat Ducati Lebih Awal
Bahkan, dikutip SportFEAT dari The Race, tim pabrikan Italia itu tidak menutup kemungkinan untuk menyediakan kursi permanen bagi Roberts.
Eitan Butbul pun sebenarnya sudah sempat gembira bakal melihat pembalapnya berlaga di kelas utama tahun depan.
Namun semua berubah justru di menit-menit akhir. Joe Roberts mendadak mengubah pikirannya dan menyatakan untuk tetap tinggal di kelas Moto2 bersama tim Italtrans Racing Team pada musim 2021.
Source | : | The Race |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |