Ia berusaha menepis pemain tersebut namun hal itu memancing wasit meninjaunya kembali melalui VAR.
Dalam pengamatan VAR, Messi terbukti melakukan pelanggaran lantaran memukul Villalibre dan membuat wasit mengeluarkan kartu merah untuk La Pulga.
Messi sees red for an off-the-ball swing. pic.twitter.com/PAW8cm95OR
— ESPN FC (@ESPNFC) January 17, 2021
Sebenarnya, Barcelona nyaris saja memastikan kemenangan saat unggul 2-1 saat pertandingan memasuki menit-menit akhir.
Namun, di menit ke-90, Aster Villalibre sukses menjebol gawang kawalan Ter-Stegen.
Skor 2-3 tidak berubah hingga wasit meniup peluit panjang.
Dengan demikian, Athletic Bilbao berhak atas gelar juara Piala Super Spanyol.
Baca Juga: Yonex Thailand Open 2021 - Greysia/Apriyani Cetak Rekor BWF World Tour Super 1000
3 gol dari Bibao dicetak oleh Oscar de Marcos (42'), Aster Villalibre (90') dan Inaki Williams (93').
Sedangkan dwigol Barcelona disumbang oleh Antoine Griezmann pada menit ke-40 dan ke-77.
Source | : | ESPN |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |