SportFEAT.COM - Lionel Messi diganjar kartu merah usai ketahuan memukul pemain Athletic Bilbao, Barcelona dipastikan gagal juara Piala Super Spanyol.
Hasil pahit harus diterima Barcelona pada final Piala Super Spanyol, Minggu (17/1/2021).
Barcelona kalah dari Athletic Bilbao dalam laga dramatis dengan skor 2-3.
Kekalahan Barcelona di final Piala Super Spanyol semakin terasa pilu lantaran sang kapten, Lionel Messi diganjar kartu merah.
Baca Juga: Rekap Hasil Yonex Thailand Open 2021- Termasuk Indonesia, 5 Negara Berbeda Bagi Rata Gelar Juara
Lionel Messi diganjar kartu merah usai ketahuan memukul salah satu pemain Athltetic Bilbao.
Insiden itu terjadi di pengujung laga.
Saat Barcelona sudah tertinggal 2-3, di menit ke-120, Lionel Messi yang tengah memasuki lini belakang lawan coba dihalangi salah satu penggawa Bilbao, Aster Villalibre.
Ia berusaha menepis pemain tersebut namun hal itu memancing wasit meninjaunya kembali melalui VAR.
Dalam pengamatan VAR, Messi terbukti melakukan pelanggaran lantaran memukul Villalibre dan membuat wasit mengeluarkan kartu merah untuk La Pulga.
Messi sees red for an off-the-ball swing. pic.twitter.com/PAW8cm95OR
— ESPN FC (@ESPNFC) January 17, 2021
Sebenarnya, Barcelona nyaris saja memastikan kemenangan saat unggul 2-1 saat pertandingan memasuki menit-menit akhir.
Namun, di menit ke-90, Aster Villalibre sukses menjebol gawang kawalan Ter-Stegen.
Skor 2-3 tidak berubah hingga wasit meniup peluit panjang.
Dengan demikian, Athletic Bilbao berhak atas gelar juara Piala Super Spanyol.
Baca Juga: Yonex Thailand Open 2021 - Greysia/Apriyani Cetak Rekor BWF World Tour Super 1000
3 gol dari Bibao dicetak oleh Oscar de Marcos (42'), Aster Villalibre (90') dan Inaki Williams (93').
Sedangkan dwigol Barcelona disumbang oleh Antoine Griezmann pada menit ke-40 dan ke-77.
Secara permainan, laga final tersebut sebenarnya lebih banyak dikuasai El Barca.
Terbukti dari catatan statistik di mana penguasaan bola Barcelona sebesar 68 persen, sedangkan Bilbao hanya 32 persen.
Susunam Pemain
Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 2-Sergino Dest, 4-Ronald Araujo, 15-Clement Lenglet, 18-Jordi Alba; 5-Sergio Busquets, 21-Frenkie de Jong, 16-Pedri; 11-Ousmane Dembele, 7-Antoine Griezmann, 10-Lionel Messi
Pelatih: Ronald Koeman
Athletic Bilbao(4-4-2): 1-Unai Simon; 21-Ander Capa, 5-Yeray Alvarez, 4-Inigo Martinez, 24-Mikel Balenziaga; 27-Unai Vencendor, 14-Dani Garcia, 18-Oscar de Marcos, 10-Iker Muniain; 22-Raul Garcia, 9-Inaki Williams
Pelatih: Marcelino Garcia
Lihat postingan ini di Instagram
Source | : | ESPN |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |