SportFEAT.com - Bulu tangkis Indonesia diusir dari All England Open 2021, Anthony Ginting menyoroti berbagai keanehan dan ketidakadilannya
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menumpahkan keluh kesalnya terkait musibah di All England Open 2021.
Anthony Ginting dkk harus menerima nasib sial dalam turnamen bulu tangkis tertua di dunia itu.
Skuad Indonesia dipaksa mundur bahkan diusir dengan alasan Covid-19 dari All England Open 2021.
Seluruh atlet baik yang sudah maupun belum tampil dipaksa mundur dari All England Open 2021 karena terdapat salah seorang penumpang pesawat yang penerbangannya sama dengan skuad Indonesia pada (13/3/2021) diketahui positif Covid-19.
Baca Juga: Mantan Tunggal Putra Nomor Satu Dunia Beberkan Borok BWF di All England Open 2021
Para pebulu tangkis Indonesia pun bersatu menggugat ke BWF dan merasa keputusan ini tidak adil bagi skuad Indonesia.
Anthony Ginting menjadi salah satu pebulu tangkis yang ikut angkat suara dan menumpahkan keluh kesahnya di Twitter pribadinya.
Dilansir SportFEAT.com dari twitter.com/sinisukanthony, Ginting mengaku kecewa dengan keputusan BWF.
"Sebagai atlet pasti sedih, kecewa dan yang pasti down dengan keputusan BWF, tapi yang menjadi concernya adalah mereka harus punya standar protokol dan peraturan yang mencakup semua peraturan tiap negara tentang covid ini," ungkap Ginting.
Pemain 24 tahun itu tak mau kejadian ini kembali terulang, apalagi masih banyak turnamen yang akan bergulir di tahun 2021 ini.
"Karena kita bertanding di berbagai negara yang pastinya punya protokol yang berbeda. Kita pastinya mau membantu BWF buat merealisasikan biar turnamen badminton tetap berjalan, tapi kalau kejadian gini gimana?”
Baca Juga: Deretan Pemain yang Diuntungkan dengan Pengusiran Tim Indonesia dari All England Open 2021
“Di depan masih banyak pertandingan yang besar, ada Olympic, Thomas dan Uber Cup, Sudirman Cup, dll, gak lucu kalau kejadian kaya gini keulang lagi di pertandingan-pertandingan ke depan," tambah Ginting.
Ginting juga menyoroti berbagai keanegan dan ketidakadilan yang dialami dengan membandingkan kasus sepak bola di Inggris.
"Yang anehnya juga, pertandingan bola Liga Inggris, pemainnya ada yang positif. Tapi tim dan pertandingannya tetap berjalan, Lah ini, yang positif bukan bagian dari tim tapi kita gak boleh main sama sekali. Jadi mana yang bener?" pungkasnya.
Para netizen pun lantas memberikan semangat kepada Ginting dan skuad bulu tangkis Indonesia.
Banyak juga yang ikut emosi dan geram dengan berbagai keanehan serta ketidakadilan yang menimpa bulu tangkis Indonesia di All England Open 2021.
View this post on Instagram
Source | : | |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |