Hal tersebut ternyata memberi mental dan meyakinkan Rose Namajunas sendiri dapat merebut gelar juara dari tangan petarung China itu.
Di sisi lain, tindakan Namajunas tersebut ternyata menjadi inspirasi bagi tim sepak bola wanita Chelsea.
Baca Juga: Nganggur Sejak Dihancurkan Khabib Nurmagomedov, Justin Gaethje Incar Mantan Raja Kelas Bulu UFC
Pelatih wanita Chelsea, Emma Hayes diketahui memutar video Namajunas kepada anak asuhnya sebelum pertandingan semi final melawan tim wanita Bayern Muenchen yang berakhir agregat 5-3.
Mentalitas Namajunas dan kemampuannya untuk tetap tenang di panggung mampu menginspirasi tim wanita Chelsea untuk tembus di final Liga Champions.
“Saya memutar video bintang UFC (Rose Namajunas) untuk mereka,” ucap Emma dilansir SportFEAT.com dari EssentiallySports.com.
“Itu adalah video satu menit sebelum pertandingan dan dia berbicara dengan dirinya sendiri mengatakan 'Saya yang terbaik' dan dia memenangkan pertarungan.”
“Dan segera setelah pertarungan, wartawan berkata kepadanya, ‘Anda berkata pada diri Anda sendiri bahwa saya adalah yang terbaik’.”
“Dan dia berkata, ‘tapi ya, saya yang terbaik’. Dan itulah yang saya katakan kepada para pemain sebelum pertandingan."
Source | : | essentiallysports.com |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |